You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Wali Kota Jakpus Kukuhkan Pengurus Pokdarwis
....
photo Folmer - Beritajakarta.id

Dhany Sukma Kukuhkan Pengurus Pokdarwis Jakpus

Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma mengukuhkan pengurus Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) di Museum Prasasti, Selasa (13/9).

Warga menjadi co-creator dan pemerintah merupakan kolaborator untuk membangun sektor pariwisata

Dalam sambutannya, Dhany Sukma menilai Pokdarwis merupakan wadah kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dalam membangun sektor pariwisata di Jakarta Pusat.

"Warga menjadi co-creator dan pemerintah merupakan kolaborator untuk membangun sektor pariwisata di Jakarta Pusat," ujar Dhany Sukma.

Pokdarwis Jakpus Diminta Kembangkan Destinasi Wisata Baru

Dikatakan Dhany Sukma, untuk memajukan kota, perlu ada kesetaraan antara pemerintah dan warga untuk memperkuat tatanan pariwisata.

“Keberadaan Pokdarwis ini sangat penting, dengan dikukuhkannya pengurus merupakan salah satu penyematan tanggung jawab bahwa kita punya keterlibatan yang kuat untuk membangun pariwisata dan ekonomi kreatif di Jakarta Pusat,” katanya.

Selain itu, lanjut Dhany, perpindahan IKN dari Provins DKI Jakarta berdampak pada potensi daerah sehingga diperlukan penguatan dalam ekonomi dan bisnis melalui sektor pariwisata ekonomi kreatif.

Untuk itu, Pokdarwis mengemban tugas untuk memperkenalkan potensi Jakarta Pusat secara nasional maupun internasional untuk menciptakan kekuatan daya tarik kota.

Sementara Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta, Andika Permata menambahkan, sektor pariwisata secara bertahap bangkit tumbuh dan memberikan kontribusi bagi penggerak ekonomi rakyat setelah masa pandemi COVID-19.

"Kami berharap Pokdarwis dapat menumbuhkan sektor pariwisata di DKI Jakarta khususnya Jakarta Pusat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Minta Lurah Malaka Sari Dibebastugaskan

    access_time30-06-2025 remove_red_eye10246 personDessy Suciati
  2. Pramono Lantik 100 Pejabat Fungsional

    access_time30-06-2025 remove_red_eye1470 personDessy Suciati
  3. Tes Lapangan Calon PPSU Kelurahan Cikoko Dibagi Tiga Gelombang

    access_time02-07-2025 remove_red_eye1370 personTiyo Surya Sakti
  4. Rano Sebut BTN JAKIM 2025 Dorong Promosi dan Perekonomian Jakarta

    access_time29-06-2025 remove_red_eye1005 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pramono Dorong Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Kelas Dunia

    access_time29-06-2025 remove_red_eye898 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik